Prof. Dr. Drs. H. Entang Adhy Muhtar, M.S.
Prof. Dr. Drs. H. Entang Adhy Muhtar, M.S., lahir di Cirebon, 04 Mei 1958, adalah Dosen tetap pada Departemen Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Padjadjaran. Menyelesaikan pendidikan SD, SMP dan SMA di Cirebon. Meraih gelar Sarjana Administrasi Negara FISIP Universitas Padjadjaran tahun 1984, Magister Administrasi Negara Universitas Gadjah Mada tahun 1991, doktor Ilmu Sosial/Ilmu Administrasi Pascasarjana Universitas Padjadjaran diraih tahun 2008.
Penulis aktif di berbagai kegiatan seminar, riset dan pelatihan. Penulis menjadi pengurus Organisasi profesi IAPA Pusat (Indonesian Association for Public Administration tahun 2013-2016), dan saat ini sebagai Pengurus Pusat Asosiasi Ilmuwan Administrasi Negara (AsIAN) tahun 2020-2022.